AYAM BUMBU RUJAK, Ayam Bakar Bumbu Rujak?
AYAM Bumbu Rujak, nama resep BumbuRasa.com (BR) kali ini ya moms…
Moms, jika punya cukup waktu, resep Ayam Bumbu Rujak ini bisa dicoba. Estimasi masak resep ini bisa lebih dari sejam, guna mendapatkan kualitas ayam yang empuk yang bercampur dengan semua bahan dan bumbu, dengan aroma dan rasa ayam panggang bumbu rujak yang sedaap.
Btw, resep ayam bumbu rujak ini tidak memakai buah-buahan (pepaya, nenas, mangga, dll) seperti untuk rujakan ya moms…
Let’s start yuuk…
Bahan
- 1 ekor ayam ukuran sedang, cuci dan potong jadi 4 bagian
- 1 gelas (sedang) santan kental
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk purut
- 1 batang serai, memarkan
- 1 butir jeruk nipis, ambil airnya
- 3 sdm minyak untuk menumis
- secukupnya kecap manis
- secukupnya garam
Bumbu halus
- 7 buah cabai merah
- 3 siung bawang putih
- 5 buah kemiri
Persiapan: 20 m | Estimasi masak: 70 m | Siap dalam: 80 m | Untuk: 8 porsi
Cara Membuat Ayam Bumbu Rujak
1. Lumuri ayam dengan jeruk nipis, diamkan selama 15 m. Bilas dan sisihkan
2. Haluskan semua bumbu kecuali serai, daun salam dan daun jeruk purut
3. Panaskan minyak, tumis bumbu halus bersama daun jeruk purut, daun salam dan serai sampai harum dan matang
4. Masukkan ayam, aduk pelan sembari diberi santan (setengah) gelas, kecap manis dan garam
5. Masak ayam sampai setengah matang. Tambahkan lagi sedikit santan. Masak sampai ayamnya matang dan santannya menyusut
6. Angkat, panggang (bakar) ayam. Boleh sesekali oleskan sisa santan. Panggang hingga terlihat mengering. Siap disajikan
Tips
- Cabai merah dapat ditambah, jika ingin lebih pedas
- Sesuai selera, bisa pula ditambahkan 2 sdm air asam jawa saat ayam sedang diaduk bersama santan
- Memakai ayam muda atau ayam kampung, lebih disarankan
- Ayam dapat dipanggang di atas bara atau pan
- Jika ayam langsung dimasak, tanpa dilumuri jeruk nipis, proses masak lebih cepat
Selamat mencoba moms, & happy cooking…